infoindomaju@gmail.com, PAREPARE - Kapolsek Soreang AKP H Muhammad Amin gelar Jumat Curhat bersama warga di Jalan H. A. M. Arsyad Kelularahan Bukit Indah, Kecamatan Soreang, Kota Parepare, Jumat (28/04/2023)
Jumat curhat yang lakukan Polres Parepare ini telah berjalan sekira lebih kurang empat bulan berdasarkan perintah langsung dari pimpinan teratas dalam hal ini Mabes Polri. Dengan metode tatap muka atau datang langsung duduk berkumpul (Tudang sipulung) bersama masyarakat.
Sehingga, dari hal tersebut kepolisian mendapat banyak serapan aspirasi dari seluruh elemen masyarakat. Khusunya, terkait permasalah hukum atau masalah umum masyarakat yang mesti disampaikan kepada pihak terkait.
Kapolsek Soreang AKP H Muhammad Amin Mengatakan, Kegiatan yang di gelar bertujuan untuk menyerap apa saja yang menjadi keluh kesah dari masyarakat terkait keamanan maupun bentuk pelayanan kami dari Kepolisian khususnya Polres Parepare dan jajarannya.
Selain ia Menghimbau kepada warga terkait dengan Permasalahan miras dan narkotika di wilayah hukum polsek Soreang, agar saling mengingatkan terhadap satu sama lain utamanya kepada tetangga untuk mengkonsumsinya karena dampak yang dapat menimbulkan tindak pidana kejahatan.
"Ayo Jadi Orang Tua Yang Peduli Terhadap Anak, cek keberadaan anak remaja kita, Pastikan Anak Kita, Sudah Berada di Rumah Pada Pukul 22.00 Wita, Agar Terhindar Dari Kejahatan Jalanan, " imbaunya