-->
  • Jelajahi

    Copyright © Info Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Radio

    Perkuat Soliditas dan Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Parepare Pimpin Apel di Makodim 1405/Parepare

    Infoterkini
    Minggu, 30 April 2023, April 30, 2023 WIB Last Updated 2023-07-03T12:09:19Z




    infoindomaju@gmail.com, PAREPARE - Sebagai upaya meningkatkan Soliditas dan Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Parepare AKBP Andiko Wicaksono Pimpin Apel Pagi di Makodim 1405/Parepare. Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung, Kota Parepare.


    Dalam kegiatan tersebut turut hadir Dandim 1405/Parepare Letkol Inf Hastiar Hatta dan para pejabat utama (PJU) Kodim 1405 Parepare, Senin (1/05/2023)


    Mengawali sambutannya, Kapolres Parepare AKBP Andiko Wicaksono Mengucapkan terimakasih kepada Dandim 1405/Parepare beserta jajarannya yang telah mengundang dan memberikan kesempatan kepada saya selaku Kapolres Parepare untuk mempin apel pagi di Makodim Parepare.


    Lebih Lanjut Kapolres Parepare Didalam melaksanakan tugas pokok kepolisian tanpa adanya dukungan dari isntansi-instansi Terkait utamanya dalam hal ini Kodim 1405/Parepare maupun Brigif 11/Badik Sakti dan Detasemen Polisi Militer tentu tidak akan ada artinya.


    Di dalam menjalankan tugas kami wajib mengedepankan sinergitas apalagi sebelumnya bahwasanya polri itu berada dibawah satu naungan di dalam Angkatan Bersenjata Republik Indonesia namun tuntutan reformasi sehingga Polri harus berdiri sendiri itu dimulai pada tahun 1999 namun bukan berarti polri itu bisa menjalankan tugas sendirinya tanpa adanya sinergitas dari instansi manapun.


    " Biar bagaimanapun juga situasi Kamtibmas yang ada di dalam satu wilayah tanpa kehadirannya Tentara Nasional Indonesia (TNI) ataupun instansi terkait lainnya, tentunya sulit dikatakan situasi Kamtibmas itu betul-betul terwujud dan konadusif," Jelasnya 


    Sebelumnya Kapolres Parepare mengucapkan terima kasih dan penghormatan kepada jajaran Kodim 1405/Parepare atas sambutannya dalam rangka apel sinergitas tersebut.


    “Apel ini dilaksanakan semata-mata untuk mempertebal sinergitas TNI-Polri dalam menjaga NKRI. Karena hanya kita tonggak penyangga tegaknya NKRI,” terangnya.


    Kapolres Parepare, meminta agar TNI-Polri di wilayah Kota Parepare harus tetap menjaga Sinergitas, Soliditas dan kekompakan dalam menjaga situasi kamtibmas sehingga masyarakat tentram beraktivitas sehari-hari.


    " Jika terjadi permasalahan terkait Harkamtibmas mari kita selesaikan bersama-sama. Setiap permasalahan apabila kita tetap bersama itu pasti akan bisa diselesaikan,” jelasnya.


    Sebab, menurut Andiko, solid tidak harus dengan satu atap, tetapi bagaimana TNI dan Polri sesuai dengan fungsi dan visi misinya melaksanakan tugas dengan profesional dan saling melengkapi.


    " Terimakasih Rekan-rekan Tni-Polri selama bertugas di wilayah hukum Polres Parepare ini, dalam menjaga kondusifitas kamtibmas berjalan Aman dan Kondusif,” Punggungnya. (Dw/Ris)


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Parepare

    +