infoindomaju@gmail.com, PAREPARE – Polres Parepare bersama sejumlah warga dan pemerintah setempat melakukan kerjabakti di Jalan Bandar Madani, Kelurahan Mallusetasi, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Kamis (13/07/2023)
Terlihat sejumlah personil Polres Parepare, pemerintah setempat serta warga kompak membersihkan tumpukan Sampah yang berserakan yang menumpuk di Sepanjang jalanan bandar Madani.
Hal itu dilakukan guna menciptakan Kota Parepare Sebagai kota sehat terhindar dari penyakit serta memperkuat sinergitas bersama warga.
Kabag OPS Polres Parepare Kompol Burhanuddin, mengungkapkan bahwa, Kegiatan membersihkan sampah ini dilaksanakan serentak se-Indonesia.
" Kerja bakti ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, untuk menciptakan Indonesia sehat Indonesia kuat, sebab sehat itu berawal dari kebersihan lingkungan sekitar, " ujarnya
Selain itu Kompol Burhanuddin mengajak seluruh masyarakat Indonesia khususnya di kota Parepare untuk menjaga kebersihan lingkungan buang sampah pada tempatnya.
" Mari bersama sama kita jaga kebersihan lingkungan wujudkan Kota Parepare sebagai kota sehat, " pungkasnya