PAREPARE -- Laga PSM Makassar yang menjamu tamunya Bhayangkara FC pada tanggal 8 Desember 2023 yang lalu menjadi laga terakhir bagi PSM di stadion Gelora BJ. Habibie (GBH) Parepare pada Liga 1 BRI Musim 2023-2024, pasalnya, Stadion GBH yang menjadi kandang PSM ini akan memasuki tahap renovasi yang di perkirakan akan memakan jangka waktu yang lama, sehingga PSM harus menyelesaikan 7 sisa laganya di luar Sulawesi.
Seiring dengan itu, Polres Parepare selaku koordinator pengamanan laga menuai sejumlah apresiasi atas keberhasilan menghadirkan situasi yang aman dan kondusif di setiap laga kandang PSM di stadion GBH.
Dari Ketua DPRD Kota Parepare, Ir. H. Kaharuddin Kadir, yang di mintai tanggapan terkait pengamanan Liga 1 BRI, menyatakan aparat keamanan sudah bekerja keras dan mampu menjaga setiap laga PSM.
" Bukan lagi tanggapan, tapi apresiasi, jika kita melihat setiap laga PSM selama ini, kita harus mengapresiasi aparat keamanan yang bekerja keras, bersinergi dan berkolaborasi menjaga keamanan, dan faktanya sampai saat ini kita tidak mendengar bentrokan besar - besaran seperti di tempat - tempat lain, ini laga bergengsi berstandar nasional, dan saya menilai apa yang telah di berikan Polres Parepare bersama TNI dan aparat keamanan lainnya adalah pemgamanan yang terbaik se Indonesia di bidang pengamanan sepakbola, saya harus akui itu ". Sebut Kaharuddin Kadir.
Hal senada juga di sebutkan oleh Ketua PSSI Kota Parepare, Rahmat Syamsu Alam.
" Di setiap laga pertandingan sepakbola, menang dan kalah adalah hal yang wajar, namun yang paling penting disitu adalah bagaimana keamanan dapat terjaga dengan baik, nah inilah yang di wujudkan oleh aparat keamanan di setiap laga kandang PSM di stadion GBH, atas nama PSSI Kota Parepare, saya ucapkan apresiasi kepada Kapolres Parepare, Dandim 1405, teman - teman dari Brimob, Satpol PP dan semua pihak lainnya atas suksesnya pengamanan Liga 1 BRI di Kota Parepare ". Ungkap Rahmat.
Apresiasi suksesnya pengamanan Liga 1 BRI juga di layangkan oleh Kadispora Kota Parepare, Iskandar Nusu, yang di temui di ruang kerjanya kamis (14/12/2023) siang.
" Selaku Kadispora Kota Parepare, saya Iskandar Nusu, mengucapkan apresiasi yang setinggi - tingginya kepada Polri, dalam hal ini Bapak Kapolda Sulsel, juga Kapolres Parepare AKBP. Arman Muis, S.H, S.I.K, M.M, atas terselenggaranya dengan baik dan sukses pengamanan Liga 1 BRi, apresiasi juga kami haturkan kepada Dandim 1405 Letkol Inf. Hastiar Hatta, aparat dari Brimob, teman - teman Satpol dan semua pihak yang terlibat, kinerja yang aparat pengamanan gabungan mampu menjaga setiap laga PSM dikandang, semuanya berjalan dengan baik sukses ". Kata Iskandar Nusu.
Sementara itu, Kapolres Parepare AKBP. Arman Muis, yang juga di konfirmasi melalui sambungan selulernya mengatakan keberhasilan pengamanan Liga 1 BRI adalah buah karya hasil kerja keras semua pihak yang terlibat.
" Keberhasilan itu bukan hanya milik Polres Parepare semata, tetapi milik semua pihak, keberhasilan ini milik TNI, milik Satpol PP, milik Damkar, dan milik semua pihak yang terlibat, kita semua yang bekerja keras, maka keberhasilan ini adalah milik kita semua, saya sangat berharap, keberhasilan pengamanan Liga 1 BRI menjadi momentum yang semakin menguatkan koordinasi, kolaborasi dan sinergitas kita semua dalam menghadapi berbagai tantangan dan agenda nasional kedepan, termasuk agenda pemgamanan Pemilu 2024. ". Pungkas Arman Muis, Kapolres Parepare