INFO INDO MAJU, PAREPARE - Kokoh kan solidaritas Jajaran Personel Polres Parepare mengikuti kegiatan Bakti Sosial berupa Donor darah dalam rangka Hari ulang tahun (HUT) Ke- 67 Kodam XIV / HSN Tahun 2024.
Kegiatan itu berlangsung di Aula Makodim 1405/Parepare Jalam Jenderal. Ahmad Yani Km-4 Keluraha Lapadde Kecamatan Ujung, Kota Parepare, dengan tema “Kodam XIV/Hasanuddin Setia Hingga Akhir Dalam Menjaga Kedaulatan NKRI”
Bentuk solidaritas dan sinergi antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri), puluhan personel Polres Parepare dan Polsek Jajaran menghadiri kegiatan donor darah yang diselenggarakan di Aula Kodim 1405/Parepare, merupakan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kodam XIV Hasanuddin yang ke-67.
Sementara itu Kapolres Parepare melalui Kasi Humas Polres Parepare IPTU Suhendarwadi mengatakan Tidak hanya dari kalangan TNI, kegiatan ini juga diikuti oleh personel Polres Parepare, menunjukkan kekompakan dan kerja sama yang erat antara kedua institusi tersebut.
“ solidaritas antara TNI dan Polri di Parepare ini diharapkan dapat menjadi contoh teladan bagi masyarakat Parepare bahwasanya Kerjasama TNI - Polri bahu membahu dalam mendukung pembangunan kota Parepare secara utuh,” ujarnya
“Kami dari Polres Parepare selalu siap bersinergi dengan TNI dalam berbagai kegiatan positif seperti ini. Semoga donor darah ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan dan semakin mempererat hubungan baik antara TNI dan Polri, serta masyarakat” pungkusnya. (***)