INFO INDO MAJU, PAREPARE - Kapolres Parepare AKBP Arman Muis memimpin langsung apel Pengecekan dan Pergeseran Personel pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pilkada Serentak 2024.
Kegiatan itu berlangsung, di halaman Mapolres Parepare Jalan Andi Mappatola, Kelurahan Ujung Baru, Kecamatan Soreang, Kota Parepare, Senin, (25/11/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapores Parepare Kompol Muttalib, Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Sulsel Kompol Ramli, para pejabat utama polres Parepare, dan personel gabunga Polres Parepare Polda Sulsel.
Dalam sambutannya, kapolres parepare menyampaikan bahwa apel ini merupakan bagian dari manajemen Operasi Mantap Praja Pallawa 2024-2025.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan personel yang akan bertugas dalam pengamanan di TPS, khususnya Personel yang akan ditempatkan di sejumlah TPS, “ jelasnya
Perwira berpangkat melatih dua itu menyebutkan, total personel yang akan bertugas dalam pengamanan TPS di wilayah Parepare sebanyak 199 Personel.
“ Ada 198 TPS, terdiri dari 197 TPS reguler. yang tersebar di 22 Kelurahan dan 4 kecamatan dikota Parepare satu (1) TPS Lokasi di Lapas Parepare” Ujarnya
Kapolres Parepare menekankan pentingnya menjaga netralitas dalam setiap tahapan pengamanan Pilkada.
"Kami mengingatkan personel kepada personel polres Parepare untuk mengamankan TPS agar senantiasa menjaga kesehatan sebagai prioritas utama dan keselamatan diri, tetap waspada, dan selalu berkoordinasi jika menemui kesulitan di lapangan, “ tegasnya
Arman Muis berharap Apel pengecekan dan pergeseran personel tersebut menandai komitmen Polres Parepare Polda Sulsel untuk mendukung pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 yang aman, damai, dan kondusif.
“Berikan yang terbaik jaga perilaku dan sikap saat Pengamanan di setiap TPS serta kedepankan sisi humanis berikan yang terbaik untuk negara kita, jika ada yang sakit segera laporkan saling berkoordinasi satu sama lain selamat melaksanakan tugas,” pungkasnya.(**/Ris)