-->
  • Jelajahi

    Copyright © Info Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Radio

    APBDESA Manuba Resmi di Tetapkan

    Andi Ahmad
    Rabu, 05 Februari 2025, Februari 05, 2025 WIB Last Updated 2025-02-05T21:27:01Z




    Infoindomaju.com - BARRU -  Pemerintah Dan BPD Desa Manuba sepakati secara resmi Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) tahun 2025 pada Selasa (31/12) di Kantor Desa Manuba.

    Penetapan ini berlangsung dalam musyawarah desa yang dihadiri Kepala Desa Hasnah Sultan dan Jajaran, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Awaluddin, dan Kepala Dusun,RT dan perwakilan masyarakat.

    Dalam sambutannya, Kepala Desa Manuba, Hasnah Sultan, menyampaikan bahwa APBDes 2025 dirancang untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

    “Anggaran tahun ini difokuskan pada program-program prioritas yang langsung menyentuh kebutuhan masyarakat, seperti pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan ” ujar Hasnah.

    Ketua BPD Manuba, Awaluddin, mengapresiasi proses perencanaan yang transparan dan melibatkan partisipasi masyarakat.

    Ia juga mengingatkan pentingnya pengawasan dalam pelaksanaan APBDes.

    “BPD akan terus mengawal penggunaan anggaran agar sesuai dengan rencana dan tepat sasaran,” kata Awaluddin.

    Penetapan APBDesa Manuba 2025 mendapat dukungan penuh dari masyarakat yang hadir. Harapannya, seluruh program yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan baik untuk memajukan Desa Manuba.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Parepare

    +